BoHo Make Up Class [EVENT]

BoHo Make Up Class - Saat ini aku mau membahas tentang make up class yang diadakan oleh Beauty Box bekerja sama dengan BOHO Cosmetics pada 24 Mei 2014 lalu. Seru banget lhooo... Banyak juga pengetahuan yang bisa didapat dari make up class ini. Yuk teruskan membacanya...

BoHo Make Up Class

boho-makeup-class-fiarevenian

Untuk yang belum tahu apa itu BoHo Cosmetics, secara lengkapnya kamu bisa kunjungi websitenya. Secara lebih ringkas, BoHo Cosmetics adalah merk kosmetik yang berasal dari Perancis dengan konsep green cosmetics. Semua bahan-bahan yang digunakan, dibuat dengan sistem organik sehingga menghasilkan produk yang natural. Jadi buat kamu yang mendukung hidup serba hijau, produk ini bisa dilirik niiihh...

Untuk make up class-nya sendiri diadakan di Beauty Box, Mall Kota Kasablanka - Jakarta pukul 10:00 WIB hingga selesai sekitar pukul 14:00WIB. Aku datang bersama dengan suamiku. Beauty Box sendiri merupakan sebuah beauty store yang berada di lantai LG. Keunikan Beauty Box ini adalah dengan space yang kurang lebih 76m2, didesain dengan mayoritas elemen kayu dan display products-nya menggunakan kotak-kotak kayu sesuai dengan namanya. Semua produk-produk yang dijual merupakan produk yang tidak mudah ditemukan di beauty store biasa, seperti merk Oscar Blandi, Glam Glow, Sampar, Evaflor, Lollipops, DR RENAUD, Neo Claim hingga Enrico Coveri. Gerai Beauty Box di Kota Kasablanka ini adalah gerai yang pertama, selanjutnya bisa ditemui di Grand Indonesia West Mall, Mall Kelapa Gading I, Kalibata City, Summarecon Mall Serpong I, Paris Van Java, dan Trans Studio Mall Makassar.

boho-makeup-class-fiarevenian

Karena aku datang on time, aku dapet spot agak ujung dekat pintu. Di meja sudah disediakan headband, apron, dan produk-produk dari BoHo Cosmetics. Untuk aplikator aku membawanya sendiri. Hehehe, biasaaaa agak skeptis kalau pakai peralatan sharing. Tapi sebenernya aplikator yang disediakan oleh pihak Beauty Box cukup bersih kok untuk digunakan.

Lalu mulailah kita ber-make up-ria. Untuk step by step sih sebetulnya biasa aja seperti layaknya kita biasa dandan, namun semua produk make upnya menggunakan BoHo Cosmetics. Jadi mending kita lihat langsung aja ya, gimana sih suasanya kita semua pada saat sedang mengaplikasikan make up...? Yukk...

Yap, gambar pertama adalah bare face aku (kecuali alis yak! hehehe) karena semuanya sudah dibersihkan. Umm, maafkan jidat lebar, beberapa jerawat dan bekasnya ya.. Hihihi.. Aku emang sengaja membiarkan alisku yang sudah jadi. Intinya supaya menghemat waktu soalnya kalau ini dihapus bisa tambah lamaaaaaaa lagi. I always need some extra time to get my uneven brow done.

boho-makeup-class-fiarevenian

Oleh karena langkah-langkah make up di sini ya sama-sama aja kaya biasanya, paling aku akan highlight yang berbeda saja ya. Kalau teman-teman bisa lihat di gambar atas, untuk gambar 2, 3, dan 4 itu adalah gambar pengaplikasian concealer yang fungsinya sebagai color correcting, dari warna ungu, hijau dan orange. Di sini kita diajarkan fungsi dari masing-masing warna concealer tersebut. Kalau warna ungu diaplikasikan di area wajah yang warnanya lebih kusam (biasanya ini area pipi), kemudian untuk warna hijau diaplikasikan ke area wajah yang kemerahan (contohnya bekas-bekas jerawat), sedangkan untuk warna orange diaplikasikan ke area yang mengalami diskolorasi kebiruan (biasanya ini di area bawah mata). Lalu, setelahnya pengaplikasian bedak, eyeliner, maskara, contour powder, dan tentu saja lipstik.

boho-makeup-class-fiarevenian
Nah, foto di atas adalah hasil sebelum make up (kiri) dan sesudah make up (kanan). Buat aku, hasil setelah make up masih menunjukkan hasil akhir yang terlihat natural. Jadi, penggunaan make up dari BoHo Cosmetics lebih memunculkan jati diri, bukan malah mengubah aku jadi orang lain. Untuk kualitas make up dari BoHo Cosmetics sendiri cukup bagus, terutama untuk teman-teman yang memprioritaskan make up natural baik itu untuk sumber make up maupun untuk hasil akhir make up yang diharapkan.

boho-makeup-class-fiarevenian
Ini dia goodie bag yang aku dapatkan setelah mengikuti make up class ini. Terdapat beberapa samples untuk aku coba. Sample yang bikin aku tertarik justru sample parfumnya karena wanginya manis dan menyegarkan. Hehehe. Terima kasih untuk BoHo Cosmetics dan Beauty Box atas kesempatannya dalam mengikuti make up class ini. Semoga bisa bertemu di acara selanjutnya.
boho-makeup-class-fiarevenian










Komentar

  1. Istiarina PutriJuni 07, 2014 2:29 AM

    thank you for coming!

    Alisnya kece Fia :D

    BalasHapus

Posting Komentar

Gimana menurut kalian?