[REVIEW] INEZ Color Contour Eyeliner Pencil - Alaska Sky

Hello Invaders,

Well, sekarang waktunya untuk ulasan eyeliner nih.. Kali ini merk yang datang dari seri lokal Indonesia yaitu INEZ Cosmetics, yang terkenal dengan eyeshadownya yang super kece badai.. Hihihi... Oke, untuk lebih lanjutnya, yuk mari simak ulasanku di bawah ini..



~ PRODUCT ~


Produk ini adalah eyeliner berbentuk pensil konvensional, yaitu mesti pake rautan kalau mau memperlancip ujungnya. Gak ada keterangan lebih lanjut mengenai eyeliner pencil ini di website resminya selain : "Untuk mempertegas bagian dalam kelopak mata."




[caption id="attachment_3523" align="aligncenter" width="600"]INEZ Color Contour Eyeliner Pencil INEZ Color Contour Eyeliner Pencil[/caption]

~ PACKAGING ~


Well, layaknya eyeliner pencil yang konvensional, bentuknya pun ya kayak pensil biasa gitu yang pake diraut. Seperti produk INEZ yang lainnya juga, body dari pensil ini pun dominan biru dengan tutup warna emas. Warna penandanya ada pada pangkal pensil. Selain itu, dia hadir beserta kotak karton yang didominasi warna putih. Informasi di kotak karton ini lumayan lengkap dengan adanya tanggal kadaluarsa, nomor BPOM, hingga nama warnanya.




[caption id="attachment_3524" align="aligncenter" width="600"]INEZ Color Contour Eyeliner Pencil INEZ Color Contour Eyeliner Pencil[/caption]

[caption id="attachment_3525" align="aligncenter" width="600"]INEZ Color Contour Eyeliner Pencil Price INEZ Color Contour Eyeliner Pencil[/caption]

[caption id="attachment_3526" align="aligncenter" width="600"]INEZ Color Contour Eyeliner Pencil INEZ Color Contour Eyeliner Pencil[/caption]

~ TEXTURE and FORMULA ~


Untuk teksturnya sendiri aku bilang pensil eyeliner ini tergolong lumayan keras yah, sudah gitu gampang patah. Kalau diaplikasikan pada mata polos, maka akan lebih mudah diaplikasikannya. Sedangkan jika diaplikasikan pada mata yang sudah dirias, akan sulit untuk bisa mengeluarkan warnanya, sehingga kita harus lebih memberikan tekanan pada saat aplikasi dan ini sangat berpotensi besar membuat pensil eyelinernya gampang patah.


Seperti yang sudah aku beritahu di atas, aku tidak menemukan informasi lebih yang tercantum pada website resminya. Tapi untuk komposisi produk, ternyata ada di kemasan kartonnya, yaitu:


C10-18 Tryglycerides, Hydrogenated Vegetables Oil, Caprylic/Caprc Tryglyceride, Rhus Succedanea Cera, Tocopherol, Talc, Ascorbyl Palmitate, CI 77007, CI 77891.



~ COLOR CHOICE and PAY OFF ~


Untuk pilihan warna yang disediakan oleh INEZ ada 3, yaitu warna putih, biru, dan hitam. Warna yang mendasar dalam riasan mata. Untuk warna yang dihasilkan dalam pulasan ternyata tidak begitu langsung nyata. Harus beberapa kali pulas. Kalau misal kamu pulas di tangan memang hasilnya akan lebih baik karena kondisi kulit tangan kan berbeda dengan mata yang lebih cenderung memiliki kerut. Sudah gitu tidak ada tulang juga kan di area kelopak mata, sehingga jika kamu menambah tekanan dalam memulas pensil eyeliner ini, aku takut malah jadi mencederai dirimu sendiri.




[caption id="attachment_3527" align="aligncenter" width="600"]INEZ Color Contour Eyeliner Pencil INEZ Color Contour Eyeliner Pencil[/caption]

Warna yang aku pilih adalah Alaska Sky yaitu warna biru. Sebetulnya tuh warnanya cakep lho.. Aku suka banget, karena juga aku belum pernah punya warna ini dalam koleksi eyeliner ku. Jadi aku pilih warna ini deh.




[caption id="attachment_3528" align="aligncenter" width="600"]INEZ Color Contour Eyeliner Pencil Hand Swatch INEZ Color Contour Eyeliner Pencil Hand Swatch[/caption]

~ PRICE and PRODUCT AVAILABILITY ~


Harga yang ditawarkan cukup murah yaitu Rp38,000. Mungkin akan kurang dari itu jika INEZ mengadakan promo. Ketersediaan barang pun bisa kalian dapatkan dari berbelanja di web online shop resminya INEZ atau mencari di toko-toko kosmetik konvensional di pasar-pasar atau di plaza-plaza gitu.



~ VERDICT ~


Sebetulnya aku suka banget sama warna Alaska Sky ini. Namun sayangnya, pensil eyeliner ini termasuk keras jika diaplikasikan ke kelopak mataku sehingga ketika aku memberikan tekanan lebih, selain jadi agak sakit kelopak mataknya, juga pensilnya itu cepet banget patah. Selain itu pensil eyeliner ini tidak smudge-proof dan waterproof. Cepet banget hilang walau kamu sekedar menggosoknya. Jadi kalau untuk penggunaan jangka lama, kayaknya ga akan rekomen deh.


Kalau ditanya bakal repurchase atau gak, aku ga akan repurchase pensil eyeliner ini. Namun INEZ memang memiliki eyeliner lain dengan warna serupa yaitu dari seri INEZ 900. Waktu aku lihat temanku pakai, wih bagus banget ternyata eyeliner cairnya. Nanti deh kalau sudah berkebutuhan, jadi pengen beli yang itu. Hehehe.

(^__^)

Komentar

  1. Hi Fia, agak berbanding terbalik ya: keras tapi mudah patah pula. Ditunggu review Inez 900 nya aja deh hehe.

    www.glowlicious.me

    BalasHapus
  2. Pakenya yg keras Li. Berasa banget kalo di eyelid. Soale kan kulit disitu emg delicate banget. Hiks. Padahal warnanya bagus lhoo...

    BalasHapus

Posting Komentar

Gimana menurut kalian?